Home  /  Berita  /  Olahraga

Porprov Sumbar XIV, Atlit Dayung Kabupaten Solok Siap Pertahankan Tradisi Emas

Porprov Sumbar XIV, Atlit Dayung Kabupaten Solok Siap Pertahankan Tradisi Emas
Atlet Dayung Kab. Solok, Para Pelatih dan pengurus KONI Kab. Solok di Lokasi Latihan Darmaga Danau Singkarak. 
Selasa, 15 November 2016 17:11 WIB
Penulis: Dafrizal
SOLOK - Para atlit Dayung Porprov Kabupaten Solok  akan berjuang  untuk mempertahankan tradisi meraih mesdali emas pada Pekan Olahraga Provinsi Sumbar ke-XIV di Padang.

Tekad bulat tersebut, disampaikan para atlit dayung Kabupaten Solok, kepada pengurus KONI Kabupaten Solok, Irwan SH, di lokasi latihan Dermaga Singkarak, Selasa, 15/11/16

“Kami sudah sepakat untuk merebut medali emas pada Porprov besok di kota Padang, meski dengan kondisi peralatan seadanya,” jelas Wakil Ketua Pengcab Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kabupaten Solok yang juga sebagai pelatih dayung, Dodi Irawan.

Dirinya menyebutkan, bahwa meski dalam serba keterbatasan, namun rasa cintanya kepada Kabupaten Solok, akan berjuang membela daerah untuk mempertahankan tradisi emas.

Dijelaskan Dodi, atlit yang berjumlah 29 orang, tetap berlatih bersungguh-sungguh, meski peralatan seadanya dan dayung juga banyak yang patah dan rusak. Bahkan untuk menanggulangi biaya sehari-hari seperti makan minum atlit, ia rela menjual mobilnya karena belum ada bantuan dari KONI Kabupaten Solok atau pihak pemerintah untuk Cabor dayung. ***            

Editor:W Leto Tapays
Kategori:Olahraga, GoNews Group, Solok, Sumatera Barat
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/