Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak
Olahraga
22 jam yang lalu
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak
2
La Paene Masara : Menyedihkan Nasib Tinju Amatir Indonesia
Olahraga
23 jam yang lalu
La Paene Masara : Menyedihkan Nasib Tinju Amatir Indonesia
3
Lawan Irak, Ini Harapan Iwan Bule Jelang Laga Timnas Indonesia
Olahraga
19 jam yang lalu
Lawan Irak, Ini Harapan Iwan Bule Jelang Laga Timnas Indonesia
4
Indonesia Kalah, Gol Jasim Elaibi Paksa Indonesia Terbang ke Paris
Olahraga
13 jam yang lalu
Indonesia Kalah, Gol Jasim Elaibi Paksa Indonesia Terbang ke Paris
5
Persib Bersiap Menyongsong Championship Series
Olahraga
17 jam yang lalu
Persib Bersiap Menyongsong Championship Series
6
FIBA dirikan Kantor Perwakilan di Jakarta, Menpora Dito: Wujud Kepercayaan Dunia Basket
Olahraga
18 jam yang lalu
FIBA dirikan Kantor Perwakilan di Jakarta, Menpora Dito: Wujud Kepercayaan Dunia Basket
https://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/
Home  /  Berita  /  Sepakbola

Shin Tae-yong Berikan Latihan Taktikal Ditambah Set Piece Training

Shin Tae-yong Berikan Latihan Taktikal Ditambah Set Piece Training
Timnas Indonesia.
Minggu, 23 Mei 2021 17:32 WIB
Penulis: Azhari Nasution
JAKARTA - Tim Nasional (Timnas) Indonesia, hanya satu kali melakukan latihan dalam mengakhiri pekan ini. Itu dilakukan oleh pasukan Shin Tae-yong di pagi hari.

Masih berlatih di JA (Jebel Ali) Sports Center and Shooting Club, Dubai, Uni Emirat Arab, Sabtu (22/5/2021). Sebanyak 27 pemain melahap materi latihan yang diberikan oleh pelatihnya dengan penuh semangat.

“Materi yang saya berikan hari ini hampir tetap sama seperti kemarin, latihan taktikal ditambah dengan set piece training,” ungkap Shin.

“Saya sengaja memberikan satu kali latihan di penghujung akhir pekan, supaya pemain juga punya banyak waktu untuk istirahat. Tidak hanya melulu soal berlatih di lapangan, namun apa yang harus mereka lakukan di luar lapangan, itu juga penting. Agar stamina mereka tetap terjaga,” tambahnya.

Memang, setelah latihan pagi tadi, pelatih asal Korea Selatan itu mengagendakan waktu luang yang banyak bagi pemain.

Dirinya menyarankan ke semua pemain, untuk lebih baik tinggal di hotel, mengingat situasi pandemi Covid-19 masih ada di bagian negara manapun, bahkan disini. “Tetapi apabila sangat darurat butuh keluar hotel, untuk membeli sesuatu, harap saya diberitahu dan tetap menjaga protokol kesehatan. Bukan hanya pemain, tetapi semua yang ada di tim ini, staf pelatih dan ofisial tim,” tegas Shin.

Akhir pekan ini, seluruh pemain memilih untuk tinggal di hotel. Itu juga memang yang diharapkan Shin kepada para pemainnya. Agar kesehatan, kondisi fisik dan stamina mereka tetap terjaga.***

Kategori:Sepakbola
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/