Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Protes Resmi Tim U-23 Indonesia Terkait Kepemimpinan Wasit
Olahraga
4 jam yang lalu
Protes Resmi Tim U-23 Indonesia Terkait Kepemimpinan Wasit
2
Selebritas Tanah Air Turut Berduka Berpulangnya Babe Cabita
Umum
4 jam yang lalu
Selebritas Tanah Air Turut Berduka Berpulangnya Babe Cabita
3
Vokalis Firehouse, CJ Snare Meninggal Dunia
Umum
3 jam yang lalu
Vokalis Firehouse, CJ Snare Meninggal Dunia
4
Ivan Gunawan Minta Maaf terkait Kontroversi Video Candaan Pelecehan Seksual
Umum
3 jam yang lalu
Ivan Gunawan Minta Maaf terkait Kontroversi Video Candaan Pelecehan Seksual
5
Geluti Bisnis Kuliner, Nikita Mirzani Buka Restoran Mi Ayam dan Bakso
Umum
2 jam yang lalu
Geluti Bisnis Kuliner, Nikita Mirzani Buka Restoran Mi Ayam dan Bakso
6
Penyanyi Nelly Furtado Terjatuh Saat Tampil di Festival Musik Coachella
Umum
3 jam yang lalu
Penyanyi Nelly Furtado Terjatuh Saat Tampil di Festival Musik Coachella
https://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/
Home  /  Berita  /  Umum

LAPAN: Jangan Saksikan Gerhana Matahari dengan Mata Telanjang

LAPAN: Jangan Saksikan Gerhana Matahari dengan Mata Telanjang
Gerhana Matahari Cincin. (sindonews.com)
Minggu, 21 Juni 2020 11:02 WIB
JAKARTA - Gerhana Matahari Cincin (GMC) terjadi hari ini, Ahad (21/6/2020). Namun di Indonesia, hanya terlihat Gerhana Matahari Sebagian (GMS), itu pun tidak di semua daerah, dengan kegelapan kurang dari 50%.

Dikutip dari Okezone.com, Kepala Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) Thomas Djamaluddin, mengingatkan warga tidak menyaksikan fenomena alam tersebut menggunakan mata telanjang. Menurut Thomas, tidak ada bedanya melihat GMC maupun GMS. ''Sama, harus berhati-hati dengan cahaya Matahari yang sangat kuat,'' ungkap Thomas.

Sambung Thomas, jangan paksakan melihat Matahari yang sangat silau. Untuk menyaksikan fenomena ini, perlu menggunakan kacamata filter.

''Gunakan peredup cahaya untuk melihat sekilas perkembangan gerhana. Lebih baik gunakan filter matahari atau kacamata matahari, kalau ada,'' sarannya.

Gerhana Matahari Cincin Api sendiri hanya akan terlihat di Asia Tengah sampai Asia Timur. Thomas menjelaskan, itu terjadi ketika Matahari-Bulan-Bumi dalam konfigurasi segaris.

Karena posisi bulan lebih jauh dari rata-rata jaraknya dari Bumi, ukurannya lebih kecil daripada Matahari. Jadi bulan hanya menutupi bagian tengah matahari, sehingga matahari tampak seperti cincin.

Berdasarkan laman resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), di Indonesia, GMS akan melewati 432 pusat kota dan kabupaten di 31 provinsi.

Di Indonesia, lanjut BMKG, waktu mulai gerhana paling awal adalah di Sabang, Aceh, terjadi pukul 13.16.00,5 WIB. Sementara kota yang waktu mulai gerhananya paling akhir adalah di Kepanjen, Jawa Timur, yakni pukul 15.19.49,3 WIB.

Demikian juga waktu puncak Gerhana yang akan terjadi berbeda-beda di setiap daerah. Daerah di Indonesia yang akan mengalami waktu saat puncak gerhana paling awal adalah Kota Sabang, Aceh, yang terjadi pada pukul 14.34.52,4 WIB. Lalu kota yang akan mengalami waktu puncak paling akhir adalah Agats, Papua, yaitu pukul 17.37.26,3 WIT.

''Adapun waktu kontak akhir paling awal akan terjadi di Tais, Bengkulu yang terjadi pada pukul 15.06.39,8 WIB dan waktu kontak akhir paling akhir akan terjadi di Melonguane, Sulawesi Utara, pada pukul 17.31.44,9 WITA,'' tulis BMKG. ***

Editor:hasan b
Sumber:okezone.com
Kategori:Umum
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/