Home  /  Berita  /  Peristiwa

Soal Berita Upacara Hari Sumpah Pemuda, Pemko Padang Panjang Membantah Media Online Milik Harian Singgalang

Soal Berita Upacara Hari Sumpah Pemuda, Pemko Padang Panjang Membantah Media Online Milik Harian Singgalang
Wawako Padang Panjang Mawardi memimpin upacara Hari Sumpah Pemuda. (Humas)
Sabtu, 29 Oktober 2016 14:54 WIB

PADANG PANJANG - Menanggapi berita dari Media Singgalang Online tentang pelaksanaan upacara memperingati hari sumpah pemuda Sekitar jam 9.30 WIB, berikut Penjelasan Humas Pemko Padang Panjang.

Tidak benar upacara yang diselenggarakan sekitar jam 9.30 WIB karena menunggu bapak walikota, pertimbangan Pelaksanaan upacara sekitar jam 9.30 WIB tersebut karena didalam upacara peringatan Sumpah Pemuda, diantaranya kita melibatkan sejumlah pelajar yang cukup banyak dengan memakai berbagi pakaian adat nusantara, kita memahami hal itu membutuhkan waktu untuk berhias dan sebagainya, kemudian sejumlah ASN pada hari jumat beraktivitas membersihkan masjid.

Itulah sebabnya kita mengambil kebijakan agar pelaksanaan upacara sekitar jam 9.30 WIB, Kemudian yang paling penting dalam pelaksanaan upacara tersebut adalah upacara berjalan dengan khidmat dan lancar

Demikian Konfirmasi dari kami menanggapi berita yang dirilis oleh Media Singgalang Online dalam situs hariansinggalang.co.id. Terima Kasih ((Humas Kota Padang Panjang)

Sebelumnya dalam hariansinggalang.co.id dilansir berita dibawah judul: Tunggu Walikota Padang Panjang, Upacara Sumpah Pemuda Ditunda

Dalam berita itu disebutkan, dengan alasan menunggu Walikota Hendri Arnis yang sedang berada di Jakarta, upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-88 tahun 2016 tingkat Kota Padang Panjang yang sedianya akan digelar pada pukul 08.00 pagi, Jumat (28/10) di Lapangan Anas Karim, akhirnya ditunda hingga pukul 10.00 WIB.

Ironisnya, setelah upacara dinyatakan ditunda selama dua jam melalui surat resmi yang disebar pada Kamis (27/10) sore, walikota justru tidak jadi hadir. Ia batal pulang dengan alasan menghadiri upacara yang sama untuk tingkat nasional di Jakarta.

Batalnya orang nomor satu di Kota Serambi Mekah itu pulang dari Jakarta dipastikan baru pada Jumat (28/10) pagi. Lantaran itu pula jadwal yang telah ditunda hingga pukul 10.00 tidak mungkin lagi dikembalikan pada jadwal awal pukul 08.00 pagi.

“Tidak mungkin lagi dimajukan seperti jadwal awal. Kita tunggu saja hingga pukul 10.00,” kata seorang pejabat yang enggan dituliskan namanya.

Lantaran walikota tidak hadir, maka Wawako Mawardi yang kemudian menggantikannya sebagai pembina upacara. Bukan hanya walikota, Sekdako Edwar Juliartha juga tidak tampak hadir.

Dari unsur forkompinda semuanya diwakilkan, sedangkan DPRD dihadiri Wakil Ketua Yulius Kaisar. Para kepala SKPD juga tidak banyak yang hadir, termasuk Kadis Porbudpar Sri Syahwitri ternyata tengah berada di Jakarta.

Meski banyak pejabat yang tidak hadir, namun upacara dengan pelaksana para pemuda itu berlangsung lancar dan hikmat. Dalam kesempatan wawako menyampaikan sambutan Menpora Imam Nahrowi. (Humas/cal)

wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/