Home  /  Berita  /  Pemerintahan

Operator Sekolah Kunci Utama Semua Data Pengembangan Web Sekolah

Operator Sekolah Kunci Utama Semua Data Pengembangan Web Sekolah
Syuhadi,S.Kom Kepala UPTD P2 Dapodik & TI Dinas Pendidikan Kota Padang.
Jum'at, 11 Maret 2016 06:16 WIB

PADANG - Masukkanlah data dengan benar dan jangan sampai salah serta asal-asalan. Jika,  masih ada yang ragu tentang teknis pengentrian data, silahkan bertanya. Ini akan dilakukan pada pelatihan tentang  informasi manajemen pendidikan, bertemakan, kita tingkatkan akses informasi sekolah tahun 2015-2016. Kegiatan ini juga sekaligus pengembangan web /internet dan maintenance  sistem jaringan informasi manajemen pendidikan untuk tingkat SD,SMP, SMA, SMK Negeri dan swasta se Kota Padang tahun 2016.

Demikian ditekankan Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Padang Drs. Syoffizal,B,MT di Edotel SMKN 9 Padang, Kamis (9/3/2016). Jadi, data yang valid itu urat nadi pada Dinas Pendidikan untuk melihat segala aspek serta untuk refrensi mengambil kebijakan.

Makanya, seluruh operator, mulai dari SD, SMP, SMA, SMK Negeri dan swasta harus memasukkan semua data-data sekolahnya. Laksanakanlah pekerjaan dengan baik, sehingga siapa saja yang bertanya tentang sekolah di kota Padang bisa dijawab dengan baik dan menyenangkan, seperti berapa jumlah guru yang akan pensiun pada tahun 2016, maka dengan mudah setiap operator sekolah bisa menjawabnya, tegas Syofrizal.

Data-data sekolah itu selalu berubah dan diperbaharui, untuk itu bekerjalah dengan profesional serta informasikan dengan kepala sekolahnya, sehingga mengetahui dengan baik terhadap bagaimana kondisi data di sekolahnya. Sementara Syuhadi,S.Kom Kepala UPTD P2 Dapodik & TI didampingi Irwqan, SPd Kasubag TU UPTD P2 Dapodik Dinas Pendidikan Kota Padang menyampaikan, kegiatan pelatihan untuk operator sekolah ini diikuti 204 orang terdiri dari tiga angkatan. Ikutilah kegiatan ini dengan serius dan jangan hanya sekedar hadir saja.

Operator sekolah merupakan bagian penting dalam sistem pendataan pendidikan yang saat ini terintegrasi dalam Data Pokok Pendidikan ( Dapodik). Jadi, tidak bisa asal-asalan, terjadi kesalahan diketahui langsung operatornya. Dan seorang operator sekolah punya tanggung jawab terhadap data-data sekolahnya. Sebab saat ini apa saja bisa dilihat oleh masyarakat, seperti Nem tertinggi, jumlah siswa/i dan lain sebagainya.

Kemudian, sebagai seorang operator sekolah harus mengetahui tugas pokok dan fungsinya, sehingga amanah dan tanggung jawab yang dibeban kepadanya dapat dilaksanakan dengan baik pula. Dan jangan biasakan menunda pekerjaan, apalagi sampai menumpuk, sehingga muncul malas. Jadi ketahuilah bahwa operator sekolah adalah kunci utama dari semua data yang berada dalam ruang lingkup setiap sekolah. (Irwandi Rais)

Editor:Calva
Kategori:Pemerintahan, GoNews Group, Padang
wwwwwwhttps://green.radenintan.ac.id/max/https://bkpsdm.tanahlautkab.go.id/galaxy/https://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/