Home  /  Berita  /  Pemerintahan

Satpol PP Kota Padang Tak Akan Diam Bagi Pelanggar Perda

Satpol PP Kota Padang Tak Akan Diam Bagi Pelanggar Perda
Pasukan Pol PP Kota Padang. (Humas)
Kamis, 04 Februari 2016 05:40 WIB

PADANG - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang tak pernah tinggal diam. Penegak Peraturan Daerah (Perda) ini terus melakukan operasi setiap harinya. Menertibkan dan mengamankan Kota Padang dari pelanggaran.

Hal ini terbukti dari setiap operasi yang digencarkan Satpol PP Kota Padang. Bisa dikatakan hampir tak pernah tidak para personil Satpol PP mencokok pelanggar Perda dalam setiap operasinya. Salah satunya saat razia yang dilakukan Satpol PP Kota Padang pada Selasa (2/1/2016) lalu. Dalam sehari itu, empat kali personil Satpol PP menggelar operasi di sejumlah tempat.

Seperti yang dilakukan sekira pukul 15.00 Wib di Air Tawar dan Tabing, Kecamatan Koto Tangah. Satpol PP mengamankan lima orang "Pak Ogah" yang selama ini meresahkan.

"Pak Ogah" yang meminta-minta kepada pemilik kendaraan yang lewat itu akhirnya digelandang ke Mako Satpol PP di jalan Tan Malaka. Kemudian Satpol PP Kota Padang juga mengamankan satu pasang mahasiswa yang diduga mesum di kawasan batu grip Pantai Padang.

Mereka kedapatan di lokasi itu sekitar pukul 17.00 Wib. Guna menghindari hal yang tidak diinginkan terutama dari pemuda sekitar, pasangan tersebut diamankan petugas Satpol PP Kota Padang.

Selanjutnya di hari yang sama sekitar pukul 19.30 Wib, Satpol PP Kota Padang kembali melakukan penertiban di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Imam Bonjol Padang.
Petugas menangkap sepasang pelajar yang sedang memadu kasih berada di tempat gelap. Mereka dibawa ke Mako Satpol PP Kota Padang untuk ditindaklanjuti oleh petugas. Selanjutnya juga dilakukan pemanggilan terhadap orang tua kedua pelajar.

Satpol PP Kota Padang juga menertibkan dua orang Anak Baru Gede (ABG) di "Subtance" sekitar pukul 03.30 Wib, Rabu dini hari.Personil Satpol PP yang tengah bertugas meminta kepada dua ABG ini untuk memperlihatkan KTP. Namun sayang mereka tidak dapat menunjukan kartu identitas yang diminta petugas. Keduanya lantas diproses di Mako Satpol PP.

Kasatpol PP Kota Padang, Firdaus Ilyas mengatakan, personil Satpol PP akan terus memantau dan melakukan patroli. Sebab Satpol PP tidak akan pernah tinggal diam. Patroli yang dilakukan agar generasi muda Padang terhindar dari resiko negatif.

"Karena dengan adanya personil yang melakukan patroli secara rutin akan memperkecil kesempatan kepada oknum untuk melancarkan aksinya,” tukasnya. (Hms/Charlie)

Editor:Calva
Kategori:Pemerintahan, GoNews Group, Padang
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/