Home  /  Berita  /  Olahraga

13.000 Lembar Tiket Disiapkan Jelang Laga Pusamania Kontra Semen Padang di Samarinda

Kamis, 24 Desember 2015 14:44 WIB
13000-lembar-tiket-disiapkan-jelang-laga-pusamania-kontra-semen-padang-di-samarinda

SAMARINDA - Panita Pelaksana Lokal menyediakan sekitar 13.000 lembar tiket masuk jelang laga Pusamania Borneo FC (PBFC) yang akan menjamu Semen Padang (SP) dalam semifinal leg pertama Piala Jenderal Sudirman di Stadion Segiri, Samarinda pada 10 Januari 2015 mendatang. Segala persiapan sudah hampir 100 persen dilakukan oleh Panitia Pelaksana (Panpel) lokal Kota Tepian.



Tommy Ermanto, selaku ketua panpel mengatakan pihaknya hanya tinggal menambal beberapa kekurangan kala menjadi tuan rumah Piala Presiden lalu. Jumlah tiket yang akan dijual dipastikan Tommy berkisar di angka 13 ribu eksemplar.

"Kalau persiapan kami sudah siap, paling hanya menambal hal yang kurang seperti arus keluar masuk penonton. Karena pada Piala Presiden lalu kami agak kurang koordinasi di situ," ujar Tommy.

Itu terkait koordinasi dengan pihak keamanan, termasuk Komando Distrik Militer (Kodim) setempat. Sedangkan untuk siaran langsung, Tommy mengaku tidak ada masalah karena sudah berhubungan langsung dengan pihak stasiun televisi.

Masalah siaran langsung pertandingan memang tergolong rumit. Pasalnya, pihak stasiun televisi swasta pemegang hak siar menggunakan teknologi high definition (HD), dan itu baru terjangkau di sekitar Pulau Jawa saja.

"Kita sudah koordinasi dengan Dandim masalah persiapan ini, juga dengan pihak stasiun televisi. Siaran langsung pertandingan sepertinya tidak ada masalah," tegas Tommy. (***)

Editor:Marjeni Rokcalva
Sumber:Kaltimpost.co.id
Kategori:Olahraga, Rantau
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/