Home  /  Berita  /  Umum

71 Titik Panas Masih Terpantau di Pulau Sumatera

Sabtu, 07 November 2015 09:48 WIB
Penulis: Calva
71-titik-panas-masih-terpantau-di-pulau-sumateraLangit cerah di Kota Padang. (Foto:cal)
PADANG - Sebanyak 71 titilk api masih terpantau satelit di Pulau Sumatera, Sabtu pagi, 07 November 2015. Titik api paling banyak terpantau di Provinsi Sumatera Selatan.

Stasiun BMKG Global Atmosphere Watch (GAW) Kototabang, Agam merilis, hasil pantauan satelit Terra & Aqua (MODIS), titik api terpantau di Provinsi Sumsel, 70 buah, dan Bangka Belitung, 1 titik.

Sedangkan hasil pantauan berbeda dilaporkan Satelit NOAA-18 untuk titik api di Sumatera. Jumlah titik panas terpantau 3 buah, semuanya juga di Sumsel.

Sedangkan informasi kualitas udara yang berhasil dipantau GAW Kototabang, pagi ini angka PM10 terukur sebesar 18 ug/m3. Update dilakukan pukul 06.00 WIB dengan kategori ISPU berada pada level baik.

Kualitas udara yang baik juga terpantau di langit Kota Padang sejak pagi hari. Mentari pagi bersinar cerah di ufuk timur. (***)

Kategori:Umum
wwwwwwhttps://143.198.234.52/sonic77https://159.223.193.153/https://64.23.207.118/http://152.42.220.57/